Popularitasnews.com//Kuningan - Kepala Desa Pamupukan Kecamatan Ciniru Kabupaten Kuningan , Yuyu Kahpiudin , terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Hal ini terlihat gencarnya sosialisasi Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) tahun anggaran 2025.
Saat di temui di ruang kerjanya Kepala desa Pamupukan Yuyu kahpiudin menjelaskan,
"ini program sangat baik dan di harapkan masyarakat bisa mendukung program ini dengan baik.
Perangkat desa,lembaga desa,Rt,Rw,kami libatkan langsung untuk mensosialisasikan program PTSL ini,sehingga program ini di pahami oleh masyarakat, mengingat program PTSL menjadi salah satu upaya pemerintah untuk memberikan kepastian hukum atas kepemilikan tanah di seluruh wilayah Indonesia.
program PTSL merupakan kesempatan besar bagi warga desa untuk mendapatkan sertifikat tanah dengan mudah, cepat, dan biaya yang sangat terjangkau.saya juga mengimbau agar masyarakat memanfaatkan momentum ini dengan sebaik-baiknya.
Seluruh warga diharapkan aktif melengkapi berkas dan mengikuti proses sesuai ketentuan. Pemerintah desa siap membantu dan mendampingi masyarakat agar tidak ada yang tertinggal dalam program ini, ” ujar yuyu. Rabu (22 /10/2025)
Salah satu tokoh masyarakat Desa Pamupukan,Samsul juga mengungkapkan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan ini. Mereka menilai program PTSL menjadi bukti nyata kehadiran pemerintah dalam memberikan pelayanan langsung kepada warga desa.
"Dengan semangat kolaborasi antara pemerintah desa, instansi terkait, dan masyarakat,saya harap masyarakat segera melengkapi berkas PTSL, sehingga mempercepat proses legalisasi aset tanah warga serta mendorong kemajuan desa Pamupukan menuju tertib administrasi pertanahan dan kesejahteraan masyarakat yang berkelanjutan"pungkas Samsul
( Yush)